surabayaupdate.com
EKONOMI & BISNIS HEADLINE INDEKS

42 Unit All New Terios Langsung Dipesan Di Acara Big Show All New Terios

 

Salah satu All New Terios yang dipamerkan di acara Big Show Exhibition All New Terios di kota Malang. (FOTO : dokumen pribadi Astra Daihatsu cabang Malang untuk surabayaupdate.com)
Salah satu All New Terios yang dipamerkan di acara Big Show Exhibition All New Terios di kota Malang. (FOTO : dokumen pribadi Astra Daihatsu cabang Malang untuk surabayaupdate.com)

MALANG (surabayaupdate) – Rasa penasaran masyarakat akan kehadiran All New Terios, khususnya di Kota Malang berdampak pada naiknya jumlah pesanan untuk kendaraan jenis Sport Utility Vehicle (SUV) ini.

Berdasarkan data yang dimiliki PT Astra International Tbk Daihatsu cabang Malang, keinginan masyarakat khususnya warga Malang yang ingin memiliki All New Terios langsung meningkat tajam. Jumlah pemesanan All New Terios yang begitu tinggi ini diperoleh dari pagelaran Launching dan Big Exhibition All New Terios yang dilakukan PT. Astra International Tbk Daihatsu cabang Malang.

Stevan Kristianto, Kepala Cabang PT Astra International Tbk Daihatsu cabang Malang mengatakan, di acara Bis Exhibiton yang berlangsung di salah satu Mall di Malang mulai tanggal 15-21 Januari 2018, All New Terios menduduki peringkat pertama dengan angka pemesanan 42 unit.

“Empat puluh dua unit itu dibukukan hanya dalam tempo satu minggu diacara Big Exhibiton All New Terios di Kota Malang. Yang membanggakan kami, angka pemesanan tersebut langsung merangkak naik di detik-detik terakhir, yaitu pada pagelaran Big Show All New Terios tanggal 20-21 Januari 2018,” ungkap Stevan.

Selama pagelaran berlangsung, lanjut Steven, Daihatsu memperoleh pencapaian yang sangat luar biasa. Dalam tempo 1 minggu saja, total pemesanan kendaraan (SPK) untuk semua type Daihatsu, mencapai 82 unit.

All New Terios warna putih yang ikut dipamerkan di acara Big Show Exhibiton Daihatsu All New Terios. (FOTO : dokumen pribadi Astra Daihatsu Malang untuk surabayaupdate.com)
All New Terios warna putih yang ikut dipamerkan di acara Big Show Exhibiton Daihatsu All New Terios. (FOTO : dokumen pribadi Astra Daihatsu Malang untuk surabayaupdate.com)

“Kami sangat puas dengan hasil yang kami peroleh di even tersebut. Di acara itu, Astra Daihatsu berarti mendapatkan total 11-12 pemesanan kendaraan merk Daihatsu dalam sehari pameran,” papar Stevan.

Masih menurut Stevan, yang membuat tim Astra Daihatsu cabang Malang juga bangga adalah dari total pemesanan kendaraan per-hari yang jumlahnya 11-12 unit tersebut, setengahnya adalah peminat SUV Medium Daihatsu yaitu All New Terios.

Pada BIG Show All New Terios ini, Stevan menambahkan, customer mendapatkan banyak promo menarik mulai dari paket kredit khusus selama pameran dan juga promo “Hujan Emas”, yakni undian berhadiah emas untuk 18 pemesan yang beruntung.

Untuk diketahui, mengutip pernyataan Stevan Kristianto di acara launching All New Terios di dealer Daihatsu Jalan A. Yani, Malang, Jumat (15/12/2017) lalu, jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) per 15 Desember 2017 All New Terios yang sudah masuk mencapai 10 SPK. Jumlah ini khusus di dealer Daihatsu Jalan A. Yani Malang saja.

Tingginya animo masyarakat Malang, baik yang sudah pernah memiliki mobil Daihatsu khususnya Terios, maupun yang belum pernah memiliki Daihatsu Terios dan ingin mencobanya, karena masyarakat dan sahabat setia Daihatsu Kota Malang tersebut sudah menggali informasi sendiri tentang keunggulan yang dimiliki All New Terios.

All New Terios dikembangkan dengan konsep Compact 7-Seater Sport Utility Vehicle (SUV), sesuai dengan segala kondisi di Indonesia. Selain itu, All New Terios ini dibekali dengan mesin generasi baru yaitu 2NR-VE 1500cc yang semakin irit  namun tetap memiliki performa yang optimal. (pay)

 

Related posts

Terdakwa Penipuan Dan Penggelapan Batubara Lepas, Kejaksaan Dan Rutan Medaeng Saling Lempar Tanggungjawab

redaksi

Sabu Asal Malaysia Seberat 1595 Gram Gagal Masuk Ke Surabaya

redaksi

Ratusan Massa PCTA Indonesia Beri Dukungan Moral Moch Subchi Azal Tzani Dipersidangan Putusan

redaksi