surabayaupdate.com
EKONOMI & BISNIS HEADLINE INDEKS

Tiga Puluh Empat Member @Sbyinstaartist Adakan Art Exhibition Inspired By Star Wars

Anastasia Winny, anggota termuda @sbyinstaartist sedang melihat-lihat karyanya. ( FOTO : parlin/surabayaupdate.com)
Anastasia Winny, anggota termuda @sbyinstaartist sedang melihat-lihat karyanya. ( FOTO : parlin/surabayaupdate.com)

SURABAYA (surabayaupdate) – Untuk menyambut pemutaran film Star Wars di bulan Desember 2015, 34 anggota @sbyinstaartist menggelar art exhibiton inspired by Star Wars di Surabaya.

Ada hal menarik dalam pameran seni lukis yang diikuti 34 seniman lukis yang dihelat di lantai 3 Lenmarc Mall Surabaya, Sabtu (5/12). Selain seluruh pelukis yang memamerkan karya-karyanya ini berasal dari Surabaya, ada 1 pesertanya yang masih duduk di bangku SMU.

Memamerkan puluhan karya-karya lukis bertemakan Star Wars, Anastasia Winny adalah anggota termuda yang bergabung dengan @sbyinstaartist dan mengikuti pameran lukisan bertemakan Star Wars ini.

Kemampuan Anastasia Winny yang akrab dipanggil Pooh ini tidak bisa diremehkan. Sebagai peserta termuda, ternyata karya-karya Pooh yang bertemakan Star Wars ini, mendapat perhatian dari Disney Indonesia.

Bahkan, setelah berhasil menggambar poster Star Wars terbaru, Pooh kini dikenal Disney Internasional dan Disney Indonesia. Bagaimana Anastasia Winny bisa begitu terkenal di kalangan Disney ?

Anastasia Winny menuturkan, sebelum bisa menggambar bagus seperti sekarang ini, karya Winny pernah dibuang oleh guru menggambarnya. Waktu itu, Winny masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).

“Waktu itu saya sekolah di kelas III SD Perta 9 Surabaya. Ketika seluruh hasil lukis semua murid dikumpulkan, gambar saya malah dibuang. Kepada ibu guru itu saya mengatakan, suatu saat nanti, gambar saya akan lebih bagus dari ibu guru, “ ujar Winny.

05 Desember 2015 Anastasia Winny sedang mempresentasikan karyanya
Soegimitro (tengah) pendiri @sbyinstaartist memperkenalkan Anastasia Winny, anggota termuda di @sbyinstaartist. ( FOTO : parlin/surabayaupdate.com)

Setelah besar, lanjut Winny, saya kemudian mendatangi guru menggambar waktu di SD dulu. Begitu bertemu dan memperlihatkan salah satu gambar hasil karyanya sendiri, guru SD ini masih tetap tidak percaya.

“Ibu guru saya waktu SD itu masih tetap tidak percaya kalau gambar yang saya tunjukkan ke dia ini adalah karya saya. Ibu guru ini malah mengatakan bahwa gambar yang saya tunjukkan ini adalah hasil print. Gini aja kok dibanggakan, “ kata Winny.

Kisah inspiratif lain dari seorang Winny adalah bagaimana perjuangannya mencari poster Star Wars terbaru. Dengan segala upaya, sampai mencarinya melalui internet, Winny akhirnya berkenalan dengan Josef Somerhelder, seorang model dan artis dari London. Dari Josef Somerhelder inilah akhirnya Winny tahu, bagaimana Winny bisa mendapatkan informasi tentang poster terbaru Star Wars dan siapa orang Disney yang bisa dihubungi untuk bisa mendapatkannya.

“Namun Josef tidak tahu nomor kontak orang-orang Disney. Saya kemudian mendapatkan nomor salah satu petinggi Disney dari kenalan saya di dunia maya. Begitu dapat, saya kemudian menghubungi orang Disney ini dan mengutarakan keinginan saya untuk mendapatkan poster Star Wars terbaru supaya saya bisa menggambarnya ulang, “ ungkap Winny.

Orang Disney ini, sambung Winny, tidak percaya begitu saja akan kemampuan menggambar saya. Akhirnya, untuk meyakinkan orang Disney ini, saya mengirimkan portofolio berupa seluruh gambar yang pernah saya buat sejak tahun 2010 hingga 2015.

“Melihat gambar-gambar saya, orang Disney ini kemudian mengirimkan poster terbaru Star Wars. Tiga jam setelah saya menerima gambar poster ini, saya kemudian menggambar ulang poster Star Wars tersebut, “ papar Winny.

Winny menambahkan, butuh waktu 18 jam 46 menit 20 detik untuk bisa menyelesaikan menggambar poster Star Wars yang baru tersebut. Yang menjadi kesulitan Winny ketika menggambar poster baru Star Wars itu adalah menggambar patahan pesawat. Dan untuk mewarnainya, Winny mengaku menggunakan pensil warna dan marken. (pay)

 

Related posts

Sujiwo Tejo Ajak Mahasiswa Unair Berani Dan Fokus Di Seminar Nasional The Art Preneur Strategy

redaksi

Sebanyak 44 Stand UKM Pamer Kreativitas Untuk Menarik Hati Mahasiswa Baru Unair

redaksi

KETERLAMBATAN PENGIRIMAN SOLAR KARENA MASALAH SURAT

redaksi