surabayaupdate.com
HEADLINE INDEKS POLITIK & PEMERINTAHAN

Pasien Sembuh Covid 19 Di Jawa Timur Tertinggi Di Indonesia

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. (FOTO : ilustrasi/istimewa)

JAKARTA (surabayaupdate) – Upaya yang dilakukan tim Gugus Tugas Percepatan Jawa Timur untuk menekan angka penyebaran Covid-19 akhirnya membuahkan hasil menggembirakan.

Sejak Jawa Timur menduduki peringkat pertama secara nasional tentang penyebaran virus Corona hingga akhirnya mendapat perhatian khusus Presiden Ri Joko Widodo, saat mengunjungi Jawa Timur beberapa waktu lalu, membuat semua instansi terkait dan masyarakat Jawa Timur serius, bekerjasama menekan angka penyebaran Covid-19 di Jawa Timur.

Berdasarkan Recovery Rate atau angka kesembuhan pasien Covid-19 di Jawa timur, terus mengalami kenaikan. Yang menggembirakan lagi, selama tiga hari berturut-turut, kumulatif jumlah pasien sembuh di Jatim tertinggi di Indonesia.

Dikutip dari detik.com, per Sabtu (11/7/2020), pasien sembuh di Jawa Timur mencapai 318 orang. Berdasarkan pengumuman yang dikeluarkan Kemenkes, angka 318 orang itu adalah tertinggi secara nasional. Diurutan kedua Jakarta dengan jumlah sembuh sebanyak 215 orang dan Sulawesi Selatan diurutan ketiga dengan jumlah 176 orang.
Jumat (10/7), jumlah pasien sembuh di Jawa Timur juga diumumkan tertinggi secara nasional yaitu 234 orang, diikuti DKI Jakarta dengan jumlah kesembuhan sebanyak 180 orang dan Jawa Tengah sebanyak 138 orang.
Begitu pula per Kamis (9/7), angka kesembuhan untuk Jatim diumumkan tertinggi di Indonesia yaitu 263 orang diikuti Jakarta 221 orang dan Sulawesi Selatan 189 orang.
Secara kumulatif, pasca kunjungan Presiden Joko Widodo ke Jawa Timur tanggal 25 Juni lalu, kesembuhan di Jawa Timur bertambah 2.898 orang sehingga kumulatif sembuh per Sabtu (11/7/2020) mencapai 6.134 orang atau setara 39 persen.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan angka kesembuhan ini naik drastis dibandingkan recovery rate Covid-19 Jawa Timur tanggal 25 Juni 2020, saat kunjungan Presiden Jokowi.
Lebih lanjut Khofifah menyatakan, Recovery Rate kasus Covid-19 saat ini sekaligus menjadi capaian tertinggi selama dua bulan terakhir secara persentatif.
“Jika melihat perkembangan selama tiga hari ini, saya optimis angka kesembuhan pasien Covid-19 di Jawa Timur akan semakin besar sehingga Jawa Timur bisa melalui masa sulit darurat pandemi, sebagaimana diinstruksikan Presiden Joko Widodo,” papar Khofifah.
Tingginya angka kesembuhan pasien Covid-19 di Jawa Timur, menurut Khofifah, salah satu faktor penting yang mempengaruhinya adalah adanya perawatan yang efektif di Rumah Sakit Darirat Indrapura.
“Sabtu (11/7/2020) ini,  sebanyak 379 orang atau setara dengan 84,6% dari 448 pasien Covid-19 yang dirawat di RS Darurat Indrapura telah dinyatakan sembuh,” ungkap Khofifah.
Hasil survey yang sudah dilakukan di RS Darurat Indrapura, lanjut Khofifah, kepada semua pasien, dapat dibuktikan bahwa 97% pasien yang dirawat disana itu mengaku puas dan sangat puas dengan pelayanan di RS Darurat di Indrapura.
“Kesembuhan yang terus naik ini sebagai bukti bahwa inovasi- inovasi dalam perawatan pasien Covid-19 cukup efektif, dalam mengatasi pandemi ini,” jelasnya.
Inovasi-inovasi yang dimaksud Khofifah ini diantaranya, one gate referral system, pembuatan pedoman perawatan terpadu, pemisahan pasien ringan dengan sedang berat, pengunaan plasma convalesent maupun karantina terpusat di RS Darurat Indrapura.
Selain ini, metode lain yang digunakan untuk menangani para pasien di RS Darurat Indrapura tersebut prinsipnya adalah cepat evakuasi, cepat melayani sehingga hasilnya adalah cepat sembuh.
Khofifah juga berharap, masyarakat tetap disiplin dalam menjalani protokol kesehatan supaya angka kesembuhan di Jawa Timur terus meningkat dan tidak ada lagi Corona di Jawa Timur. (dtc/pay)

Related posts

Warga Belanda Keturunan Turki Dituntut Hukuman Mati

redaksi

Kesaksian Petugas TAA Ditlantas Polda Jatim Hanya Berdasarkan Analisa Bukan Fakta

redaksi

Lima Bulan Kasus Penganiayaan Advokat Macet, Bidang Pembinaan Profesi DPC Peradi Kota Surabaya Kembali Datangi Mabes Polri

redaksi