surabayaupdate.com
EKONOMI & BISNIS HEADLINE INDEKS

Surabaya Jadi Salah Satu Penyelenggara Canon Photomarathon Indonesia 2016

Sintra Wong (KIRI), Yuyung Abdi (TENGAH) dan Merry Harun (KANAN) saat menghadiri Press Conference Canon PhotoMarathon Indonesia 2016. (FOTO : parlin/surabayaupdate.com)
Sintra Wong (KIRI), Yuyung Abdi (TENGAH) dan Merry Harun (KANAN) saat menghadiri Press Conference Canon PhotoMarathon Indonesia 2016. (FOTO : parlin/surabayaupdate.com)

SURABAYA (surabayaupdate) – Setelah sukses pada perhelatan sebelumnya, Canon Photomarathon kembali digelar di Indonesia. Pada perhelatan yang ke-8 tahun 2016 ini, Surabaya ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah yang menyelenggarakan Canon Photomarathon di Indonesia.

Canon Photomarathon Indonesia adalah sebuah ajang fotografi terbesar di Indonesia yang juga merupakan bagian dari ajang fotografi terbesar di Asia dan diberi nama Canon PhotoMarathon Asia.

Tahun 2016 ini, untuk wilayah Indonesia, ada 3 kota yang akan menyelenggarakannya. Selain Surabaya, Yogyakarta dan Jakarta turut didapuk sebagai tuan rumah perhelatan fotografi terbesar di Asia ini.

Merry Harun selaku Direktur Divisi Canon PT. Datascrip mengatakan, Canon PhotoMarathon Indonesia 2016 ini akan digelar pada tanggal 22 Oktober 2016 di Lenmarc Mall Surabaya, tanggal 30 Oktober 2016 di Hartono Mall Yogyakarta dan tanggal 12 November 2016 di Epiwalk Jakarta.

Lebih lanjut Merry mengatakan, selain berkesempatan menunjukkan kebolehannya dibidang fotografi, para peserta akan memperebutkan hadiah bernilai ratusan juta rupiah serta puluhan trip photo clinic ke Jepang dan destinasi fotografi di dalam negeri.

“Saya sangat senang bisa senang bisa menghadiri press conference Canon Photomararhon Indonesia ke-8 yang diselenggarakan di Surabaya, Yogyakarta dan Jakarta. Dibandingkan dengan perhelatan yang sudah pernah dibuat sebelumnya, perhelatan ini sangat berbeda dengan kontes atau lomba fotografi yang lain, “ ujar Merry.

Canon Photomarathon ini, lanjut Merry, terbilang sangat unik jika dibandingkan dengan lomba photo yang pernah ada. Selain pemotretan atau hunting photo dilakukan hari itu juga, seluruh foto yang dihasilkan para peserta Canon Photomarathon Indonesia 2016 ini akan dinilai dewan juri hari itu juga dan diumumkan siapa pemenangnya hari itu juga.

“Selain itu, Canon Photomarathon Indonesia 2016 ini juga bisa dipakai sebagai sarana silaturahmi, ajang perkenalan, networking dan mendapatkan trik-trik baru dari pakar fotografi yang tidak pelit dalam berbagi ilmu fotografi, “ ungkap Merry.

Terpilihnya kembali Surabaya menjadi tuan rumah Canon Photomarathon Indonesia dikarenakan beberapa faktor, diantaranya adalah banyaknya peserta dari Surabaya pada perhelatan sebelumnya. Selain itu, di dalam dunia fotografi, foto yang dihasilkan para peserta dari Surabaya juga bagus-bagus.

Sintra Wong, Yuyung Abdi dan Merry Harun saat berbincang-bincang di presscon Canon PhotoMarathon Indonesia 2016. (FOTO   : parlin/surabayaupdate.com)
Sintra Wong, Yuyung Abdi dan Merry Harun saat berbincang-bincang di presscon Canon PhotoMarathon Indonesia 2016. (FOTO : parlin/surabayaupdate.com)

Pernyataan ini diungkapkan Sintra Wong, Division Manager of Canon Image Communication Product PT. Datascrip. Selain itu Sintra juga mengatakan, Canon Photomarathon Indonesia ini akan menambah pengalaman bagi para pesertanya di dalam mengikuti lomba fotografi.

“Canon Photomarathon Indonesia juga memberi ajang mengasah kemampuan visual fotografi lewat sesi foto tematis. Di sini, para peserta juga akan memperoleh ilmu foto yang berharga melalui sesi seminar dari para fotografer profesional. Dan secara khusus untuk seminar fotografi di Surabaya, pembicara yang hadir adalah seorang fotografer profesional istimewa berkaliber Internasional yaitu Justin Mott, “ungkap Sitra.

Tentang Canon Photomarathon Indonesia, Sintra mengatakan, lomba foto ini adalah kompetisi di bidang fotografi dengan mengambil konsep tantangan-tantangan yang harus diselesaikan peserta lomba dalam 1 hari itu.

” Untuk Canon Photomarathon Indonesia 2016 ini adalah bagian dari Canon Photomarathon Asia. Di tahun 2016 ini, Canon Photomarathon Asia ini diselenggarakan di 11 negara seperti Indonesia, Malaysia, Singapura, Vietnam, India, Thailand, Kamboja, Hong Kong, Taiwan, Sri Lanka, dan Brunei, “ kata Sintra.

Dari masing-masing negara ini, lanjut Sintra, akan menghasilkan pemenang. Mereka yang memenangkan photo kontes dari 11 negara tersebut akan diambil mewakili negaranya masing-masing kemudian dikumpulkan untuk mengikuti trip photo clinic.

“Para peserta photo clinic itu, akan dibawa ke sebuah tempat yang eksotis di Jepang yang selama ini dikenal sebagai destinasi para fotografer dengan didampingi mentor berkaliber internasional. Tidak menutup kemungkinan peserta yang menjadi pemenang di Surabaya bisa ikut ke Jepang mewakili Indonesia.

Sintra kemudian menceritakan awal mula Canon Photomarathon. Ini terjadi tahun 2003 di Singapura. Waktu itu, ajang kompetisi lomba photo ini diberi nama Canon Photomarathon Singapore.

Dua tahun sejak kompetisi di Singapura tersebut, peminat lomba photografi ini semakin meningkat dan animo dari masyarakat semakin besar. Selain itu, Canon melihat dari seluruh peserta lomba, tidak seluruhnya dari Singapura. Banyak juga peserta-peserta ini dari negara-negara Asia lainnya.

“Berdasarkan animo yang besar itu, di tahun 2007 Canon mengadakan acara ini di beberapa negara yang ada di Asia. Dan tahun 2009, Canon Photomarathon diadakan pertama kali di Indonesia. Pada saat itu hanya diadakan di 1 tempat yaitu Jakarta, ” papar Sintra.

Yang membanggakan, sambung Sintra, waktu Canon Photomarathon diadakan di Indonesia tahun 2010 yakni di Jakarta, ajang kompetisi fotografi bergensi ini mendapat pengakuan Musium Rekor Indonesia (MURI) sebagai acara lomba dan hunting foto dengan peserta terbanyak. Waktu itu terkumpul 2113 peserta. (pay)

 

Related posts

AAI Officium Nobile Menggelar Konsultasi Hukum Gratis Di Acara Car Free Day

redaksi

Ketua Yayasan Darma Dituntut 2 Tahun 6 Bulan Penjara

redaksi

Vaksinasi Gratis Kejati Jatim Tuai Pujian Dari Masyarakat

redaksi