SURABAYA (surabayaupdate) – Setelah sukses membuka dua Brand Shop Huawei di Surabaya, kini perusahaan tehnologi terbesar di China ini kembali membuka brand shop di Surabaya.
Huawei Brand Shop ketiga di Surabaya ini terbilang sangat istimewa. Berbeda dengan Brand Shop Huawei sebelumnya, Huawei Brand Shop ketiga yang dibuka Minggu (4/12) ini dimiliki 5 pemilik toko ponsel terbesar di Plasa Marina. Mereka tergabung dalam CV. Big Five.
Pada acara pembukaan Huawei Experience Shop yang berlokasi di Plasa Marina lantai 2 Jalan Margorejo Surabaya ini, selain dihadiri lima pengusaha yang tergabung dalam CV. Big Five, juga dihadiri Lo Khing Sheng, Huawei Sales Director untuk Indonesia.
Lo Khing Sheng mengatakan, Huawei menempati urutan pertama untuk pasar telekomunikasi dan teknologi. Selama ini beberapa merk ponsel ternama di dunia, membayar hak paten ke Huawei. Sebagai perusahaan tehnologi terbesar di dunia, tahun 2017 mendatang, Huawei akan fokus memasarkan produk-produknya di seluruh dunia khususnya Indonesia.
“Untuk itu, mulai sekarang Huawei benar-benar mempersiapkannya mulai dari segi produk, komunikasi, dan dari segi chanel atau network, bagaimana bisa memberikan pengalaman atau experience tentang Huawei sehingga konsumen bisa mengerti dan seperti apa Huawei, “ papar Lo Khing Sheng.
Sebagai perusahaan ponsel, Huawei mempunyai product range yang cukup lengkap, mulai yang berharga dibawah Rp. 1 jutaan ada dua model, kisaran harga Rp. 1 jutaan sampai Rp. 1,5 juta ada dua model, di atas Rp. 2 jutaan ada empat model.
“Mengapa variant Huawei begitu banyak? Karena 70 persen pasar ponsel di Indonesia ini berada di harga dibawah Rp. 2 juta. Penduduk Indonesia masih menghendaki ponsel itu harganya di bawah Rp. 2 juta. Oleh karena itu, Huawei memperbanyak model di range harga di bawah Rp. 2 jutaan, “ ungkap Lo Khing Sheng.
Setelah sukses menghadirkan P9, saat ini Huawei sedang menunggu dilaunchingnya P10 ke publik. Adapun keunggulan P10 ini tentunya lebih cepat dari P9. Dan sambil menunggu diluncurkannya P10 ini, Huawei sengaja tidak menghadirkan banyak varian.
Berdasarkan hasil survey yang sudah dilakukan Huawei untuk melihat animo masyarakat terhadap ponsel, di wilayah Malaysia sendiri yang paling laku adalah ponsel dengan RAM 3 giga.
Kehadiran Brand Shop baru Huawei secara intensif di Indonesia adalah bentuk komitmen Huawei dalam memperluas jangkauan masyarakat terhadap berbagai produk dan layanan Huawei yang inovatif dan terdepan.
Brand Shop Huawei yang diresmilkan di Plasa Marina adalah Brand Shop Huawei terbaru, dimana sebelumnya Huawei juga telah membuka cabang Brand Shop di Jakarta, Kendari dan Makassar. Selain itu, Huawei juga telah menyediakan 26 pusat layanan purna jual yang tersebar di 26 kota di Indonesia. Di samping pusat layanan, Huawei juga telah menyediakan lebih dari 300 Collection Points yang tersebar di lebih dari 150 kota di seluruh Indonesia.
Brand Shop merupakan sebuah inovasi Huawei dalam bidang pelayanan konsumen. Brand Shop Huawei merupakan sebuah konsep toko 3.0 yang dibuat khusus untuk menunjukkan identitas Huawei sebagai sebuah brand kuat yang mempu menghubungkan seluruh golongan masyarakat di seluruh dunia. Tidak hanya itu, Brand Shop Huawei hadir di tengah masyarakat Indonesia sebagai one stop solution, tidak hanya untuk meningkatkan pengetahuan terkait telekomunikasi, namun mempermudah jangkauan masyarakat terhadap produk-produk Huawei dari varian harga yang lengkap di segala lini.
Sementara itu, David selaku pengelola Huawei Experience Shop Plasa Marina mengatakan, setelah pembukaan Huawei Brand Shop ketiga di Surabaya ini, Huawei Experience Shop Plasa Marina yang baru saja dibuka ini, mentargetkan penjualan 1000 unit per bulannya.
Menurut David, target penjualan 1000 unit per bulan ini optimis terpenuhi karena Huawei mempunyai banyak kelebihan dibandingkan ponsel yang lain. Huawei mempunyai produk yang bagus, wajar jika saat ini konsumen bisa menerima kehadiran Huawei di Indonesia.
“Selain itu, yang kita amati selama ini adalah, Huawei sangat memperhatikan keinginan konsumennya. Di Plasa Marina ini, dalam hal after sales Huawei sudah ada service centre dengan tingkat SOP yang sangat tinggi. Sebagai contoh, jika ada ponsel Huawei mengalami kerusakan dengan tingkat tertentu maka akan diganti baru. Selain itu, service tidak boleh lebih dari tiga hari, “ ungkap David.
Masih menurut David, ketertarikannya bergabung dengan Huawei adalah selain mempunyai produk yang bagus, service centre yang bagus, dan layanan purna jual yang bagus, seluruh ponsel Huawei yang mempunyai spec tinggi, menggunakan bahan yang bagus. Hal ini berbeda dengan ponsel-ponsel lain yang menggunakan spec tinggi dengan harga yang mahal, namun bahan yang digunakan kurang bagus.
“Selain itu, Huawei mempunyai range barang yang lengkap mulai dari harga yang terendah hingga harga yang tertinggi. Tidak ada celah harga sama sekali, misalnya dikisaran harga Rp. 700 ribu, Rp. 1,25 juta, Rp. 1,5 juta, Rp. 2 juta, Rp. 3 juta, “ kata David.
David menambahkan, untuk mengatasi masalah penjual nakal atau dikenal dengan istilah anak nakal, David mengatakan, kalau nanti ditemukan ada penjual Huawei yang nakal maka supley-nya akan distop. Selain itu, jika sampai benar-benar merugikan, support-nya akan ditarik dan kerjasama akan dihentikan. (pay)