surabayaupdate.com
HEADLINE INDEKS POLITIK & PEMERINTAHAN

Kapolda Jatim Mengajak Koordinasi Bersama Untuk Menyamakan Data Penyebaran Covid-19 

Kapolda Jatim, Irjen PolDr M. Fadil Imran, M.Si memberikan pemaparan di forum Anev pencegahan penyebaran Covid-19. (FOTO : dokumen pribadi untuk surabayaupdate.com)

SURABAYA (surabayaupdate) – Beberapa daerah di Jawa Timur diyakini masih ada data penyebaran Covid-19 nya tidak sama antara Pemerintah Kota atau Kabupaten dengan Pemerintah Propinsi.

Melihat kenyataan itu, Polda Jatim kemudian menggelar rapat koordinasi Analisa dan Evaluasi (Anev) dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) baik ditingkat kotamadya maupun ditingkat kabupaten dengan Forkopimda tingkat propinsi.
Anev yang dilaksanakan di gedung Patuh Mapolda Jawa Timur, Senin (22/6/2020) ini selain dihadiri Kapolda Jawa Timur beserta jajaran pejabat Polda Jatim, juga dihadiri Pangdam V/Brawijaya serta seluruh Forkopimda diwilayah Surabaya Raya, yaitu Surabaya, Sidoarjo dan Gresik.
Dalam pemaparannya, Kapolda Jatim, Irjen Pol Dr M. Fadil Imran, M.Si mengatakan, Anev ini adalah sebagai tindak lanjut menjelang pemberlakuan new normal diwilayah Surabaya Raya.
Lebih lanjut Fadil mengatakan, selama pandemi Covid-19 ini ternyata masih banyak ketidak cocokan atau tidak sinkron antara data yang dimiliki Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 ditingkat kota maupun kabupaten dengan data penyebaran covid-19 yang dimiliki Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Pemerintah Propinsi.
“Anev ini sebenarnya ada beberapa penekanan, diantaranya memperkuat koordinasi dan kolaborasi antara gugus kuratif dan pencegahan dengan potensi masyarakat yang ada,” ujar Fadil.
Menuju kondisi new normal khususnya di wilayah Surabaya Raya ini, lanjut Fadil, hendaknya data penyebaran virus Covid-19 yang dimilik pemerintan kota maupun kabupaten dengan pemerintah propinsi haruslah sama.
“Oleh karena itu, di forum Anev ini, saya mengajak seluruh Forkopimda baik di kota maupun kabupaten dengan Forkopimda Propinsi untuk berkoordinasi menyamakan data penyebaran virus Covid-19,” kata Fadil.
Di forum Anev ini, Fadil juga mengajak untuk tetap melakukan Anev bersama secara berkala antara kota/kabupaten dengan Provinsi guna menyusun langkah-langkah bersama penanggulangan Covid-19. Caranya adalah dengan membentuk tim teknis, yang beranggotakan tim gugus tugas. (pay)

Related posts

PN Surabaya Siap Adili Anak Kyai Jombang

redaksi

Penyidikan Perkara P2SEM Akhirnya Dihentikan

redaksi

PT. Mahkota Berlian Cemerlang Dinyatakan PKPU Sementara, Banyak Data-Data Perusahaan Yang Dirahasiakan

redaksi