surabayaupdate.com
HEADLINE INDEKS POLITIK & PEMERINTAHAN

Sat Sabhara Polrestabes Surabaya Mendapat Pujian Dir Sabhara Polda Jatim

Sat Sabhara Polrestabes Surabaya saat melakukan simulasi.
Sat Sabhara Polrestabes Surabaya saat melakukan simulasi.

SURABAYA (surabayaupdate) – Atas kemampuan yang dimilikinya sebagai salah satu pasukan elit yang dimiliki Polda Jatim, Satuan Sabhara Polrestabes Surabaya mendapat pujian Direktur Satuan Sabhara Polda Jatim.

Kemampuan khusus yang dimiliki Sat Sabhara Polrestabes Surabaya, Jumat (7/11) yang diperlihatkan di depan Direktur Satuan Sabhara Polda Jatim, Kombes Pol Imam Sayuti dan Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Setija Junianta dan Kasat Sabhara Polrestabes Surabaya AKBP Gatot Repli Handoko, ternyata memukau tiga perwira menengah polisi ini.

Bahkan, Kombes Pol Imam Sayuti yang bangga melihat kemampuan yang dimiliki anak buahnya ini, langsung memberikan hadiah kepada Sat Sabhara Polrestabes Surabaya ini. Hadiah yang diberikan adalah 10 unit sepeda motor pengurai massa (Raimas).

“Setelah melihat peragaan kemampuan yang dimiliki Sat Sabhara Polrestabes Surabaya ini, saya merasa sangat bangga sekali melihatnya. Tingkatkan terus kemampuan yang kalian miliki ini untuk menjaga keamanan demi memberikan rasa aman kepada masyarakat, “ ujar Imam Sayuti.

Pujian selain dari Dir Satuan Sabhara Polda Jatim juga datang dari Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Setija Junianta. Sebagai salah satu pasukan elit di jajaran Polda Jatim yang dimiliki Polrestabes Surabaya, kemampuan yang dimiliki Sat Sabhara Polrestabes Surabaya ini harus bisa bersinergi dengan satuan lain yang ada.

“Dengan kemampuan yang dimilikinya ini, kepada seluruh anggota Sat Sabhara Polrestabes Surabaya diminta harus bisa melaksanakan tugas dengan baik. Anggota Sat Sabhara juga harus bisa bekerjasama dengan satuan yang lain dalam menjalankan tugas sehari-hari, “ papar Setija.

Pada kesempatan ini, Setija juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Direktur Satuan Sabhara Polda Jatim dan Kasat Sabhara Polrestabes Surabaya karena sudah melatih Sat Sabhara Polrestabes Surabaya sehingga Sat Sabhara Polrestabes Surabaya ini menjadi salah satu pasukan elit yang dimiliki Polrestabes Surabaya.

Sebagai salah satu pasukan elit yang dimiiki Polrestabes Surabaya, Sat Sabhara Polrestabes Surabaya ini menunjukkan sembilan kemampuan yang dimiliki seperti komunikasi, negosiasi, kordinasi lintas instansi, pengamanan status Quo TKP, kemampuan melakukan TPTKP, penegak hukum tipiring, reprensif terbatas, pengamanan terbuka satuan fungsi lain serta pelacak Satwa K-9.

Seluruh kemampuan yang dimilikinya itu diperagakan dalam bentuk simulasi dengan berbagai situasi yang sering terjadi di kehidupan sehari-hari. Secara bergantian, seluruh anggota Sat Sabhara Polrestabes Surabaya yang dilibatkan dalam simulasi ini menunjukkan kemampuan menembak dengan beberapa teknik seperti membidik menggunakan kaca, membidik sasaran dengan bergerak serta membelakangi sasaran.

Bukan hanya itu saja. Anggota Sat Sabhara Polrestabes Surabaya juga menunjukkan kemampuannya bongkar pasang senjata api yang sedang macet ketika digunakan, padahal ketika itu keadaan sedang sangat genting. (pay)

Related posts

DELAPAN BELAS MAHASISWA THAILAND TANAM POHON MANGROVE

redaksi

CEO Tokopedia Berbagi Ilmu Entrepreneur Di ITS

redaksi

Nama Dan Tanda Tangannya Dicatut Dalam Gugatan PKPU PT Gusher Tarakan, Lenny Lapor Polisi

redaksi