surabayaupdate.com
EKONOMI & BISNIS INDEKS

Gelar Generasi Happy Di Surabaya, Tri Ajak Generasi Muda Ciptakan Ekosistem Digital Yang Lebih Kreatif

Festival generasi happy yang digelar Tri di Surabaya. (FOTO : dokumen pribadi untuk surabayaupdate.com)

SURABAYA (surabayaupdate) – Tri, sebuah perusahaan telekomunikasi di Indonesia, gelar festival digital di Surabaya.

Pagelaran digital yang digagas Tri ini dihelat Sabtu (12/8/2023) dan diberi nama Festival Generasi Happy ini mengambil tempat di Parkir Timur Delta Plasa Surabaya.

Di perhelatan ini, Tri melibatkan para generasi muda yang dikenal dengan istilah Gen Z Surabaya untuk mengenal teknologi digital, termasuk didalamnya Literasi digital, skill development, academy dan entertainment.

SVP-Head of Brand & Marketing Communications Tri, Galuh Neftita menjelaskan, pada kesempatan ini, Tri mengajak Gen Z Surabaya untuk memanfaatkan dunia digital secara kreatif dan positif.

Lebih lanjut Galuh Negtita mengatakan, Kota Surabaya memiliki populasi Gen Z yang jumlahnyabhampir 25% atau 741.285 jiwa.

“Oleh karena itu, Surabaya menjadi kota kedua menyelenggarakan festival ini. Setelah Surabaya, Festival Generasi Happy 2023 akan digelar di Pontianak, Semarang, Bogor dan Lampung,” ungkap Galuh.

Rangkaian program Generasi Happy 2023 di Surabaya ini diawali kegiatan school & campus visit, kompetisi dance.

Galuh menambahkan, Festival Generasi Happy di Surabaya ini turut dimeriahkan sederet musisi keren yang banyak diidolakan Gen Z, seperti Keisya Levronka, serta musisi kebanggaan Surabaya, Aviwkila, Thee Marloes dan Heavy Monster.

“Di festival ini juga digelar talkshow inspiratif ‘Mata Najwa’ bersama Najwa Shihab, yang mengusung tema Gak Gengsi Jaga Tradisi,” kata Galuh.

Pada kesempatan ini, lanjut Galuh, Najwa mengajak Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Bayu Skak, aktor dan YouTuber serta tokoh-tokoh inspiratif lainnya untuk berbagi inspirasi.

Di festival tahun ini, Tri juga memperkenalkan Generasi Happy Academy, workshop interaktif bersama para ahli di dunia digital seperti Merlianny Effendi bersama Narasi dan Meisya Sallwa & Adisty Primatya dari TikTok. (pay)

Related posts

Kejari Surabaya Terima 3 Mesin EDC Dari BRI

redaksi

EMPAT PRIA PELAKU PEMERKOSAAN DIVONIS ENAM TAHUN PENJARA

redaksi

Ditipu Rekan Bisnis, Pengusaha Alat Berat Beberkan Cara Terdakwa Menipu Dirinya

redaksi